Posts Tagged ‘DPT’

Entah kenapa hari ini aku mau menulis sesuatu tentang Pemilihan Presiden 2009… suatu event yang mungkin tidak akan terlupakan dalam menentukan sejarah perjalanan negara tercinta ini untuk 5 tahun ke depan.

Sangat banyak sekali fenomena yang terjadi dalam menggapai hari yang keramat itu, 8 Juli 2009. Mulai dari masa kampanye serta perselisihan yang semakin memanas dari waktu ke waktu di ketiga calon presiden dan wakil presiden, hingga masalah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang tidak kunjung jelas mendekati hari H, bahkan ada isu yang mengharuskan pemilu untuk diundur karena DPT tersebut, dan masih banyak lainnya.

KPU

Permasalahan DPT untuk 8 Juli 2009 merupakan salah satu bebatuan terjal yang sekarang dihadapi oleh KPU dalam melaksakan pesta demokrasi ini. Polemik permasalahan ini kemarin menaik sangat tajam sehingga perlu dibicarakan dalam ruang ranah MK. Entah banyak siapa yang salah di sini, karena semua pihak telah saling tuding-menuding.

Alhamdulillah… akhirnya kemarin polemik ini dapat teratasi dengan dikeluarkannya keputusan MK tentang penggunaan KTP sebagai pengganti DPT yang masih bermasalah. Semoga saja cara ini menjadi solusi yang baik dan tepat dalam memberikan kesempatan bagi rakyat untuk menggunakan suaranya dalam memilih “Who’s the next president???”

Calon Presiden dan Wakil Presiden 2009Tetapi yang pasti, the next president adalah satu dari ketiga pasangan calon di atas.

Segala ketentuan dan kebutuhan pilpres saat ini telah dipersiapkan, tinggal sekarang kita sebagai rakyat untuk menentukan siapakah yang layak menjadi pemimpin no.1 di negeri ini. Karena nasib bangsa 5 tahun ke depan akan ditentukan esok. Pastikan pilihan Anda, pelajari dengan seksama calon Anda karena semua itu mungkin saja masih belum merupakan kepastian. Meskipun pemerintahan no 1 ada di tangan presiden, akan tetapi kedaulatan negara sepenuhnya masih di tangan rakyat. 😀

Kalau kita semua menghadapi berbagai halangan dan bebatuan terjal di awal, maka yakinlah harapan di akhir akan menjadi kenyataan yang bahagia bagi bangsa kita, sebab dibalik kesusahan pasti akan ada kemudahan. Amin 😀